Pilih PARCEL BUAH sesuai selera Anda

Rp400.000,-


Rp500.000,-


Rp700.000,-

Rp800.000,-

Rp800.000,-
 

Senin, 15 Juli 2013

Buah-buahan Untuk Penderita Hipertensi (Darah Tinggi)

Anda mencari buah segar yang bagus untuk penderita darah tinggi atau hipertensi ?
Anda mencari parcel buah segar untuk menjenguk orang sakit hipertensi atau darah tinggi ?

buah segar untuk penderita darah tinggibuah untuk penyakit darah tinggi


Tekanan darah adalah ukuran seberapa keras mendorong darah terhadap dinding arteri Anda ketika bergerak melalui tubuh Anda. Ini normal untuk tekanan darah naik dan turun sepanjang hari, tetapi jika itu tetap, Anda memiliki tekanan darah tinggi. Nama lain untuk tekanan darah tinggi adalah hipertensi.

Ketika tekanan darah tinggi, itu mulai merusak pembuluh darah, jantung, dan ginjal. Hal ini dapat menyebabkan serangan jantung , stroke yang , dan masalah lainnya. Tekanan darah tinggi disebut "silent killer,'' karena biasanya tidak menimbulkan gejala, sementara itu yang menyebabkan kerusakan ini.

Buah-buahan Untuk Penderita Hipertensi (Darah Tinggi)

Berikut ini ada informasi tentang buah-buahan untuk penderita hipertensi

Buah pisang
Pisang mengandung kalium yang sangat tinggi. Kalium bisa menstabilkan tekanan darah. Cukup satu pisang sehari untuk mencegah tekanan darah tinggi. Mudah, bukan? pisang pun sangat mudah di temukan disekitar kita.

Buah Semangka
Semangka adalah buah yang sangat menyegarkan karena mengandung air. Buah ini juga kaya akan nutrisi, seperti serat, lycopene, vitamin A dan kalium. Penelitian dari Florida State University menunjukkan bahwa asam amino yang ditemukan pada semangka, yang disebut L-citrulline atau L-arganine, bisa menurunkan tekanan darah.
Peneliti merekrut sembilan orang dengan pre-hipertensi dan meminta mereka mengonsumsi 6 gram asam amino L-citrulline atau L-arganine per hari selama enam minggu. Peneliti menemukan bahwa tekanan darah para partisipan mengalami penurunan dan kembali berfungsi baik.

Buah Naga
Buah naga yang aslinya berasal dari Meksiko ini kini sangat populer sebagai salah satu obat herbal hipertensi, termasuk di Indonesia. Salah satu pembuktiannya adalah penelitian oleh Universitas Padjajaran yang menyatakan bahwa buah naga memiliki khasiat membantu dalam proses penyembuhan penyakit darah tinggi.

Buah naga mengandung banyak vitamin C, antioksidan flavonoid dan magnesium yang memiliki khasiat melenturkan arteri sehingga menjadi lebih rileks dan membuat tekanan darah menurun. Penderita darah tinggi juga sering disarankan untuk melakukan diet tinggi vitamin, antioksidan dan magnesium dengan alasan yang sama. Karena salah satu menu diet untuk hipertensi adalah buah-buahan segar, buah naga bisa menjadi alternatif yang baik untuk menyembuhkan hipertensi.

Alpukat
Asam oleat dalam alpukat dapat mengurangi tekanan darah tinggi dan kadar kolesterol. Mereka juga mengandung potasium dan folat, yang keduanya penting bagi kesehatan jantung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar